FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PEMBERIAN VITAMIN A PADA IBU NIFAS OLEH BIDAN DI PUSKESMAS RAKIT KULIM

  • Findy Hindratni Jurusan Kebidanan Poltekkes Kemenkes Riau
  • Yessi Alvanita Bidan Puskesmas kambesko
Keywords: Sikap, ketersediaan vitamin A, komunikasi, pemberian vitamin A pada ibu nifas

Abstract

Vitamin A merupakan salah satu zat penting yang larut dalam lemak dan hati dan tidak dapat dibentuk oleh tubuh. Ibu nifas yang cukup mendapat vitamin A akan meningkatkan kandungan vitamin A dalam ASI, sehingga bayi yang disusui akan lebih kebal terhadap penyakit. WHO mengeluarkan rekomendasi kepada para wanita yang beresiko tinggi diberikan 200.000 IU vitamin A. Walau demikian, UNICEF melaporkan hanya terdapat 17 negara dengan lebih dari 10% ibu mendapatkan vitamin A setelah melahirkan. Berdasarkan rekapan laporan cakupan vitamin A ibu nifas Dinas Kesehatan Kabupaten INHU di Puskesmas Rakit Kulim Kecamatan Rakit Kulim Kabupaten Indragiri Hulu hanya sebesar 54%. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan pemberian vitamin A pada ibu nifas oleh bidan di Puskesmas Rakit Kulim Kecamatan Rakit Kulim Kabupaten Indragiri Hulu.

Jenis penelitian bersifat kuantitatif analitik menggunakan desain cross sectional. Populasi berjumlah 30 orang bidan Di Puskesmas Rakit Kulim. Seluruh populasi dijadikan sampel. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik sampling jenuh dimana teknik penentuan sampel ini bila semua anggota populasi digunakan sebagai sampel istilah lain disebut dengan sensus.  Analisis yang digunakan adalah analisis univariat dan analisis bivariat, alat ukur yang digunakan adalah kuesioner. Pengolahan data menggunakan komputerisasi.

Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan sikap dengan pemberian vitamin A (P value 0,028, nilai OR 9,333), ketersediaan vitamin A (P value  0,007, nilai OR 21,000). Tidak terdapat hubungan antara komunikasi bidan dengan pemberian vitamin A (P value 0,445).

Kepada tenaga kesehatan untuk dapat memberikan penyuluhan kepada ibu hamil agar dapat melakukan persalinan ketenaga kesehatan sehingga ibu mendapat kapsul vitamin A setelah melahirkan.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2020-05-18
How to Cite
Hindratni, F., & Alvanita, Y. (2020). FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PEMBERIAN VITAMIN A PADA IBU NIFAS OLEH BIDAN DI PUSKESMAS RAKIT KULIM. JURNAL IBU DAN ANAK, 7(2), 123 - 130. https://doi.org/10.36929/jia.v7i2.209