PENGALAMAN KEPALA RUANGAN DALAM MELAKUKAN SUPERVISI KEPERAWATAN DIRUANG RAWAT INAP RSI IBNU SINA PADANG
Abstract
Supervisi keperawatan bagian dari fungsi pengarahan dalam fungsi manajemen keperawatan yang mempunyai peran penting dalam meningkatkan kualitas pelayanan rumah sakit. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Sebanyak empat orang kepala ruangan berpartisipasi pada penelitian ini. Metode pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara mendalam dan field note. Hasil penelitian dilakukan analisis dengan metode colaizzi. Adapun tema-tema yang dihasilkan pada penelitian ini antara lain: 1) Persepsi kepala ruangan tentang supervisi, 2) Cara melakukan supervisi secara lansung, 3) Cara melakukan supervisi tidak lansung, 4) Hambatan dalam melakukan supervisi tidak lansung, 5) Dukungan yang diperlukan dari organisasi, dan 6) Harapan terhadap pelaksanaan supervisi. Kesimpulan penelitian didapatkan bahwa supervisi keperawatan belum begitu optimal dilakukan oleh kepala ruangan. Rumah sakit perlu mengembangkan program peningkatan pengetahuan kepala ruangan melalui pelatihan, seminar maupun desiminasi ilmu mengenai supervisi keperawatan yang diadakan oleh rumah sakit maupun diluar rumah sakit. Selain itu perlu adanya dukungan dari organisasi bagi kepala ruangan dalam melakukan supervisi keperawatan.