PENDIDIKAN PERILAKU HIDUP BERSIH DAN SEHAT (PHBS) UNTUK ANAK-ANAK PRA SEKOLAH DI SEKOLAH RES COGITANS PEKANBARU

  • Lidya Novita Poltekkes Kemenkes Riau
  • yessi alza Poltekkes Kemenkes Riau

Abstract

Kegiatan edukasi perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) untuk anak usia pra sekolah di sekolah Res Cogitans Pekanbaru telah dilakukan. Kegiatan ini mengemukakan edukasi secara menarik dan praktek langsung kepada anak agar anak merasakan pengalaman belajar secara langsung baik melalui gambar, video dan praktek individual. Tujuan dari kegiatan ini adalah meningkatkan pengetahuan dan kesadaran anak usia pra sekolah akan pentingnya perilaku hidup bersih dan sehat dan mengetahui kemampuan anak pra sekolah dalam melakukan kegiatan cuci tangan dan sikat gigi. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah dengan mengetahui terlebih dahulu tingkat pengetahuan awal anak tentang PHBS, pembacaan buku cerita terkait gambaran PHBS kepada anak yang dilakukan oleh guru disekolah, pemberian edukasi dari tim pengabdian masyarakat kepada anak melalui video dan gambar, praktek yang dilakukan masing-masing anak melalui alat dan bahan dan evaluasi berupa posttest. Sasaran kegiatan ini adalah anak pra sekolah di sekolah Res Cogitans Pekanbaru. Hasil dari kegiatan ini adalah diperoleh peningkatan pengetahuan anak pra sekolah tentang PHBS dari rata-rata nilai 68 menjadi 85. Hasil praktek diperoleh 87% anak sudah bisa melakukan cuci tangan yang benar dan 78% anak sudah bisa melakukan sikat gigi yang benar. Kegiatan ini memerlukan dukungan pihak sekolah untuk selalu menekankan agar anak-anak melakukan cuci tangan dan sikat gigi dengan langkah yang benar dengan tujuan hal tersebut menjadi suatu kebiasaan anak menuju perilaku hidup sehat. Kegiatan ini diharapkan untuk bisa dikembangkan dengan konsep PHBS yang lainnya seperti UKS dan kebersihan lingkungan.

Published
2022-08-23
How to Cite
NovitaL., & alza yessi. (2022). PENDIDIKAN PERILAKU HIDUP BERSIH DAN SEHAT (PHBS) UNTUK ANAK-ANAK PRA SEKOLAH DI SEKOLAH RES COGITANS PEKANBARU. PITIMAS: Journal of Community Engagement in Health, 1(2), 27-32. https://doi.org/10.36929/pitimas.v1i2.474