Diabetic Foot Treatment and Foot Sensitivity Recording for Diabetes Mellitus Patients in Talang Jerinjing Village
Diabetic Foot Treatment and Foot Sensitivity Recording for Diabetes Mellitus Patients in Talang Jerinjing Village
Abstract
Perawatan Kaki Diabetes dan Pemeriksaan Sensifitas Kaki pada Penderita Diabetes Melitus di Desa Talang JerinjingDiabetes melitus merupakan salah satu tantangan kesehatan yang paling cepat berkembang di abad ke-21, dengan jumlah orang dewasa yang menderita diabetes meningkat lebih dari tiga kali lipat selama 20 tahun terakhir. Berdasarkan estimasi IDF (International Diabetes Federation) terdapat 463 juta orang dewasa hidup dengan diabetes. Tanpa tindakan yang cukup untuk mengatasi pandemik ini, maka diperkirakan akan meningkat menjadi 578 juta orang pada tahun 2030 dan melonjak hingga 700 juta pada tahun 2045. Tujuan dilaksanakannya pengabdian masyarakat ini adalah Membantu klien diabetes mencegah gejala-gejala kerusakan saraf (Neuropathy) dengan cara perawatan kaki diabetes yang dapat memperlancar peredaran darah di kaki, memperbaiki sirkulasi darah dan memperkuat otot kaki. Menjelaskan pentingnya pemeriksaan sensifitas kaki dengan monofilament test pada penderita Diabetes Melitus agar menurunkan resiko neuropati perifer sensori. Pengabdian masyarakat ini akan dilakukan dari bulan Januari sampai dengan September 2022. Sasaran pengabdian masyarakat ini adalah penderita DM sebanyak 10 orang. Hasil pemeriksaan monofilament tes didapatkan 2 orang mengalami penurunan sensitifitas kaki yakni tidak merasakan tiga titik dan satu titik dari sepuluh titik pemeriksaan, disetrai dengan keluhan sering kesemutan. Kegiatan selanjutnya edukasi dan perawatan kaki diabetes, edukasi dan pelaksanaan senam kaki diabetes serta evalusi kegiatan.