PEMANFAATAN IKAN GABUS (Channa striata) DAN TOMAT (Lypersion esculentum mill) SEBAGAI PENYEDAP RASA ALAMI

  • Rika Ramadahani Fitri
  • Esthy Rahman Asih

Abstract

Asam glutamat merupakan salah satu dari 20 asam amino yang ditemukan pada
protein. Rasa gurih dapat berasal dari bahan alami, diantaranya adalah asam
glutamat dari ikan gabus dan tomat. Saat ini di Provinsi Riau, ikan gabus adalah
ikan lokal yang banyak digemari karena tingginya kandungan protein pada ikan
ini dan banyaknya predator ikan gabus di sungai-sungai yang banyak terdapat di
Riau khususnya. Ikan gabus mengandung air, rendah lemak, natrium, karbohidrat,
rendah kalori, dan bebas kolesterol. Ikan gabus juga mengandung nutrisi penting
termasuk kalsium, fosfor, besi, kalium, dan niasin. Tomat juga merupakan pangan
lokal yang mengandung asam glutamate, selain itu tomat juga mengandung
glukosa yang dapat dimanfaatkan sebagai pengganti gula. Adanya kandungan
asam glutamat maka perlu dibuat penyedap rasa yang berasal dari ikan gabus dan
tomat.
Percobaan ini dengan tiga perlakuan berbeda dari masing-masing sampel
yaitu perlakuan A (tepung ikan gabus 40 gr dan tepung tomat 30 gr), perlakuan B
(tepung ikan gabus 50 gr dan tepung tomat 40 gr), perlakuan C tepung ikan gabus
(60 gr dan tepung tomat 50 gr). Semua perlakuan ditambahkan masing-masing
bawang merah 40 gr, bawang putih 30 gr, garam 30 gr dan lada putih 3 gr.
Selanjutnya masing-masing perlakuan dilakukan uji organoleptik dengan
parameter warna, aroma dan rasa.
Berdasarkan hasil uji organoleptik penyedap rasa, didapatkan hasil
konsentrasi terbaik dari ketiga percobaan konsentrasidengan rata-rata warna (A)
4,7, (B) 4,8 dan (C) 4,7, rata-rata aroma (A) 4,6, (B) 4,7 dan (C) 4,8, rata-rata rasa
(A) 4,5, (B) 3,7 dan (C) 4,6. Pada percobaan konsentrasi C tingkat kesukaan
tepung ikan gabus 60 gr dan tepung tomat 50 gr pada tingkat kesukaan rasa dan
aroma. Sedangkan tingkat kesukaan warna pada perlakuan konsentrasi B 50 gr
tepung ikan gabus dan 40 gr tepung tomat.

Published
2019-03-11
How to Cite
FitriR., & AsihE. (2019). PEMANFAATAN IKAN GABUS (Channa striata) DAN TOMAT (Lypersion esculentum mill) SEBAGAI PENYEDAP RASA ALAMI. JPK : Jurnal Proteksi Kesehatan, 7(2). https://doi.org/10.36929/jpk.v7i2.146